Pelajarteladan.com – Saat ini kita akan membahas latihan soal Buatlah Lini Masa Urutan Peristiwa Perang Ambarawa. Mari kita jawab soal tersebut dengan benar.
Buatlah Lini Masa Urutan Peristiwa Perang Ambarawa
Jawaban
Pertempuran Ambarawa terjadi pada tanggal 12-15 Desember 1945 yang diawali dengan mendaratnya pasukan Sekutu di Semarang pada tanggal 20 Oktober 1945.
Pembahasan
Lini masa Perang Ambarawa adalah sebagai berikut.
- 20 Oktober 1945: Pasukan Sekutu di bawah pimpinan Brigjen Bethel mendarat di Semarang.
- 21-25 Oktober 1945: Pasukan Sekutu membebaskan sekaligus mempersenjatai para tawanan perang di Magelang.
- 26 Oktober 1945: Terjadi pertempuran antara pasukan Sekutu dengan TKR di Magelang.
- 20 November 1945: Terjadi pertempuran antara pasukan Sekutu dengan TKR pimpinan Mayor Sumarto di Ambarawa.
- 26 November 1945: Komandan Resimen Purwokerto (Letkol Isdiman) gugur dalam pertempuran melawan Sekutu.
- 11 Desember 1945: Kolonel Sudirman turun ke medan perang dan mengatur siasat perang.
- 12-15 Desember 1945: Meletus Pertempuran Ambarawa di bawah pimpinan Sudirman melawan Sekutu.
Referensi :
– Britannica.com
– Ruangguru.com
Demikian jawaban dari soal tersebut. Cari tahu jawaban pertanyaan lainnya? Kamu bisa menggunakan kolom search untuk menemukan kunci jawaban yang benar.